Pola dan strategi penerapan pada LDKS yang dirancang leh Lawu Indonesia sangat berbeda dengan LDKS pada umumnya. Ada beberapa target khusus agar para peserta LDKS memahami organisasi, motivasi, leadership, maupun team work. Bahkan sampai dengan pembentukan mental, hingga memupus mental block.
Konsep tersebut diterapkan oleh team trainer Lawu Indonesia untuk 38 peserta LDKS SMA Ta'miriyah Surabaya pada tanggal 30--31 Oktober 2010 yang lalu. Bertempat di Bumi Perkemahan Puspa Lebo, para siswa diberikan materi pembinaan mental. Hingga ada beberapa siswa calon pengurus OSIS yang pingsan hingga shock atau kaget. Tetapi dengan pengalaman team trainer Lawu Indonesia yang profesional, maka hal-hal semacam itu dapat dikendalikan dengan baik.
Demikian juga dengan kemandirian siswa, mereka sejak pertama kali datang dan diserahkan kepada team trainer Lawu Indonesia, langsung diberikan beberapa tugas mandiri baik individu maupun kelompok. Misalnya dengan mendirikan tenda sendiri oleh kelompoknya masing-masing dengan hitungan.
Tahun-tahun sebelumnya SMA Ta'miriyah melaksanakan LDKS di hotel atau di villa dengan materi-materi indoor. Tahun 2010 ini pembina OSIS merasa perlu merubah hal tersebut, karena tahun-tahun sebelumnya berdampak pada "kemanjaan" prilaku pengurus OSIS.
Tahun 2010 merupakan tahun perubahan, dan SMA Ta'miriyah mempercayakan penggondokan calon pengurus OSIS selama 2 hari tersebut kepada Lawu Indonesia. Bahkan saat pembukaan pun juga dihadiri oleh Bapak Kepala Sekolah dan jajaran dewan guru.
Salam Sukses dan Tetap Semangat OSIS...!!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar